Transformasi Persib Sejak Jaman Perserikatan Hingga Saat Ini, Semua Pihak Berharap Persib Profesional

- 9 Agustus 2022, 08:00 WIB
Bersamaan dengan Jadwal Pertandingan Liga Indonesia, 5 Pemain Persib Dipanggil PSSI
Bersamaan dengan Jadwal Pertandingan Liga Indonesia, 5 Pemain Persib Dipanggil PSSI /Pikiran Rakyat

SUBANGTALK - Sebagai mantan klub perserikatan, PERSIB terus berbenah untuk menjadi tim profesional. Hingga saat ini sudah banyak kemajuan yang dicapai, baik dari sisi tim maupun pengelolaan manajemennya.

Hal tersebut menjadi pembahasan dalam talk show bertajuk Sampurasun PERSIB di GOR Pajajaran Bandung, Minggu, 7 Agustus 2022. Sebagai narasumber hadir mantan pemain PERSIB, Yudi Guntara dan Ketua Bobotoh Maung Bandung Bersatu (Bomber), Asep Abdul.

Keduanya sepakat, PERSIB sudah menjadi klub profesional. Disebutkan, perencanaan untuk memiliki home base tetap di Bandung, hingga pengelolaan manajemen sudah jauh lebih baik dibandingkan saat masih berlaga di era perserikatan.

Baca Juga: Hari Ini Persib Mulai Gelar Latihan

Yudi Guntara mengaku sidah merasakan profesionalisme klub kebanggaannya tersebut. Selama 11 tahun bersama PERSIB, misalnya, Yudi tidak pernah merasakan keterlambatan menerima gaji.

Hal tersebut menjadi poin penting bagi pemain. Yudi mengaku, keringat yang keluar untuk keluarganya benar-benar dihargai oleh klub. Hal itu membuat pemain semakin semangat di lapangan.

“Saya ikut merasakan juara bersama PERSIB pada tahun 1993/1994, kemudian 1994/1995 dan perempat final Liga Champions Asia 1995. Sejak saat itu, PERSIB sudah memperlihatkan profesionalisme itu. Apalagi saat ini, fasilitas terus meningkat, dan yang terpenting gaji tidak pernah telat,” kata Yudi.

Baca Juga: Cara Bima Sakti Membangun Kedekatan dengan Pemain Timnas U-16

Keseriusan manajemen PERSIB juga dibuktikan dengan penunjukan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai home base. Perbaikan terus dilakukan untuk memberikan rasa nyaman, baik bagi tim yang bertanding hingga penonton.

“GBLA terus diperbaiki untuk menjadi home base yang nyaman bagi PERSIB dan bobotoh. Tentunya, itu harus didukung juga oleh bobotoh dengan tidak menyalakan flare dan lainnya supaya PERSIB tetap bisa main di kandang dengan dukungan penuh bobotoh,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Uma Farhan

Sumber: Persib.co.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x