Cara Daftar Mudik Gratis Bareng Dahana Subang, Kemenhub dan BUMN ke Berbagai Daerah Tujuan Kampung Halaman

- 18 Maret 2024, 01:15 WIB
Cara Daftar Mudik Gratis
Cara Daftar Mudik Gratis /


PR SUBANG - Simak cara daftar mudik gratis Dahana Subang, Kemenhub dan BUMN tahun 2024 ke berbagai daerah tujuan kampung halaman Anda.

Tersedia pula tautan atau link mudik gratis BUMN tahun 2024. Kemenhub juga mengumumkan link mudik gratis Kemenhub yang dapat diakses calon pemudik Lebaran Idul Fitri 2024.

PT Dahana Subang mengumumkan cara daftar mudik gratis tujuan Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya.

Selain itu, ada pula program serupa dari Kemenhub RI, serta Program Mudik Gratis BUMN disediakan bagi calon pemudik, agar dapat ikut mudik gratis pada musim Lebaran Idul Fitri 2024 menuju kampung halaman.

PT Dahana Subang, Kemenhub dan sejumlah BUMN berbeda telah mengumumkan adanya program mudik gratis 2024 disertai petunjuk bagaimana cara daftar mudik gratis 2024.

Tersedia berbagai moda sarana angkutan kendaraan menuju sejumlah daerah tujuan Mudik 2024, yang dapat diikuti berbagai kalangan masyarakat menuju kampung halaman.

PT Dahana Subang sendiri telah menyediakan rute mudik Subang - Semarang, Subang - Yogyakarta, dan Subang - Surabaya menggunakan angkutan bis.

“Alhamdulillah, pada tahun ini DAHANA kembali menggelar kegiatan rutin mudik gratis," ungkap Direktur Utama PT DAHANA Wildan Widarman dalam keterangan tertulisnya, Kamis (14 Maret 2024).

Selain mendapat fasilitas berupa Bus Executive AC, para peserta mudik gratis Dahana Subang juga akan mendapatkan merchandise, snack, dan obat-obatan.

Halaman:

Editor: AA Hamzah Hasbullah


Tags

Terkait

Terkini