Polresta Cirebon Gelar Patroli KRYD Dilanjutkan Patroli Sahur

- 17 Maret 2024, 10:45 WIB
Personel Polresta Cirebon gelar Patroli KRYD dan Patroli Sahur.
Personel Polresta Cirebon gelar Patroli KRYD dan Patroli Sahur. /

 

PR SUBANG - Jajaran Polresta Cirebon menggelar patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) yang dilanjutkan dengan Patroli Sahur pada Sabtu 16 Maret 2024 malam hingga Minggu, 17 Maret 2024 dinihari.

Patroli tersebut turut melibatkan puluhan personel gabungan dari Unit Dalmas, Unit Patroli, Satlantas, Sie Propam, hingga Sie Humas Polresta Cirebon.

Patroli KRYD dimulai dari Mako Polresta Cirebon - Jl. R. Dewi Sartika - Jl. Nyi Ageng Serang - Jl. Raya Imam Bonjol - Jl. Ki Ageng Tepak - Jl. Otto Iskandardinata - Jl. DR. Setiabudi - Jl. Ki Hajar Dewantara - Jl. Raya Pantura - Jl. Kalibaru Timur - Jl. Raya Pantura - Jl. DR. Setiabudi - Jl. Otto Iskandardinata - Jl. Ir. H. Juanda - Mako Polresta Cirebon.

Baca Juga: Pembagian Takjil dan Buka Puasa Bersama Warnai Acara Puncak Peringatan Harlah MTSN 1 Subang

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni mengatakan, kegiatan Patroli KRYD yang dilanjutkan dengan Patroli Sahur tersebut juga dilaksanakan di Tugu Patung Kuya Keramat, Alun-alun Palimanan, hingga Alun-alun Arjawinangun.

Menurutnya, patroli KRYD bertujuan untuk memastikan segala aktifitas maupun situasi di wilayah hukum Polresta Cirebon aman dan kondusif sehingga masyarakat merasa aman serta nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-harinya.

"Patroli KRYD dilaksanakan sebagai Antisipasi GUKTM dan mencegah Penyakit Masyarakat Lainnya dalam rangka Bulan Ramadan 1445 H di wilkum Polresta Cirebon. Sehingga masyarakat dapat melaksanakan ibadah puasa dengan tenang," ujar Sumarni.

Baca Juga: PT Mahkota Giovey Abadi Dorong Generasi Muda Paham Konsep Daur Ulang Plastik demi Kelestarian Lingkungan

Halaman:

Editor: Charles Yohanes


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah