Ratusan Pedagang Pasar Kosambi Sumringah Terima Bantuan dari Presiden Jokowi

- 13 Oktober 2022, 18:15 WIB
Presiden Jokowi Saat Mengunjungi Pasar Kosambi Bandung, Kamis 13 Oktober 2022
Presiden Jokowi Saat Mengunjungi Pasar Kosambi Bandung, Kamis 13 Oktober 2022 /Arief farandhika pratama/Subangtalk

SUBANGTALK - Siang itu, Kamis 13 Oktober 2022, Pasar Kosambi Kota Bandung tampak lebih ramai dari biasanya, ditengah cuaca langit yang mendung. Tak hanya dipenuhi penjual dan pembeli, Pasar Kosambi dipenuhi oleh masyarakat umum yang sangat antusias untuk melihat kedatangan orang nomor satu di negeri ini, yakni Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Saat tiba di pasar sekitar pukul 13.00 WIB, Persiden Jokowi disambut langsung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Wali Kota Bandung, Yana Mulyana.

Riuh suara masyarakat turut menyambut kehadiran Jokowi yang hadir di Pasar Kosambi untuk memberikan bantuan kepada para peradang pasar dan pedagang kaki lima.

Baca Juga: Presiden Jokowi Resmi Luncurkan IndoVac Vaksin Covid-19 Halal Buatan PT Bio Farma

Sebanyak 140 pedagang di Pasar Kosambi Bandung tersebut mendapat bantuan berupa paket sembako dan uang tunai Rp 1.200.000

Para penerima manfaat mengaku senang mendapat bantuan dari Presiden.

Darmanto, warga Kelurahan Kebon Pisang yang sehari-hari berdagang perabotan rumah tangga dari anyaman bambu mengaku senang mendapat bantuan dari Jokowi.

Baca Juga: Tanggapi Tragedi Kanjuruhan, Wapres: Tunggu Hasil Laporan TGIPF

“Bangga bisa bertemu presiden (dan mendapat bantuan), biasanya lihat di tv, akhirnya bisa bertatap muka dengan pak Jokowi,” katanya.

Bantuan uang tunai tersebut akan digunakan sebagai suntikan modal untuk usahanya.

Halaman:

Editor: Arief Farandhika Pratama


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x