Ini Starter Persib Kontra PSIS

- 13 Agustus 2022, 16:00 WIB
Bersamaan dengan Jadwal Pertandingan Liga Indonesia, 5 Pemain Persib Dipanggil PSSI
Bersamaan dengan Jadwal Pertandingan Liga Indonesia, 5 Pemain Persib Dipanggil PSSI /Pikiran Rakyat

SUBANGTALK - Kick off duel antara PERSIB dan PSIS Semarang pada laga pekan ke-4 Liga 1 2022/2023 akan digelar tak lama lagi. Pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu dipastikan berjalan seru, karena kedua tim sama-sama berambisi merebut tiga poin.

Meskipun tanpa kehadiran pelatih kepala, PERSIB tak mau dibuat malu di hadapan bonotoh. Budiman sebagai pelatih sementara sudah mempersiapkan formasi terbaiknya untuk pertandingan sore ini.

Beberapa saat menjelang laga dimulai, Budiman telah merilis sebelas pemain untuk mengisi starting eleven.  Sejumlah perubahan yang dilakukan Budiman untuk susunan pemain untuk menjamu tamunya dari Semarang. 

Baca Juga: Berstatus Saksi, Pria Inisial S yang Diduga Terlibat Pembunuhan Ibu-Anak di Subang Tidak Ditahan

Perubahan itu dilakukan pada posisi penjaga gawang, pertahanan, dan lini depan. Nama-nama seperti I Made Wirawan, Achmad Jufiryanto, hingga Ciro Alves siap mengisi line-up PERSIB pada laga ini.

Kiper Teja Paku Alam dan Fitrul Dwi Rustapa yang sebelumnya tampil di bawah mistar gawang pada laga sebelumnya tak masuk daftar susunan pemain. Di posisi pengganti kiper ada Reky Rahayu.

Di lini belakang, Budiman menurunkan Achmad Jufriyanto bersama Nick Kuipers, Kakang Rudianto, dan Daisuke Sato. 

Baca Juga: Polri Jelaskan Brigadir J Sebelum Ditembak, Masuk ke Rumah Dipanggil Ferdy Sambo

Jufriyanto kembali akan berbuet bersama Nick untuk menggantikan Rachmat Irianto yang dipasang sebagai gelandang pada laga ini. Dia akan bekerjasama dengan Marc Klok dan Ricky Kambuaya yang dipsang di lini tengah.

Selain itu, ada Ciro Alves yang ada di lini depan bersama David da Silva juga Frets Butuan. Pemain Brasil ini baru pulih dari cedera dan kali ini dipercaya tampil sejak awal.

Halaman:

Editor: Uma Farhan

Sumber: persib.co.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x