Sukseskan Swasembada Gula Nasional 2030, PTPN I Regional 2 Tanam Bibit Tebu di Subang

- 31 Mei 2024, 16:22 WIB
/

 

 

PR SUBANG - Dalam Perpres No 40 Tahun 2023, pemerintah menargetkan percepatan swasembada gula dan penyediaan bioetanol sebagai bahan bakar nabati (biofuel) dengan pemenuhan kebutuhan gula konsumsi dan industri, serta peningkatan produksi bioetanol dari tebu. Dalam Pasal 3 Perpres, pemerintah berniat menambah areal lahan baru perkebunan tebu seluas 700 ribu hektare yang bersumber dari lahan perkebunan, lahan tebu rakyat, dan lahan kawasan hutan.

Peningkatan kebutuhan gula untuk konsumsi sebesar 14% pada tahun 2030 disebabkan oleh asumsi peningkatan jumlah penduduk pertahun sebesar 1,17% (BPS, 2022) serta peningkatan jumlah konsumsi gula per kapita 12,01 Kg pada tahun 2023 dan 12,58 Kg per tahun pada tahun 2030.

Sedangkan peningkatan pada kebutuhan gula industri sejalan dengan pertumbuhan pada industri makanan dan minuman sebesar 6,04 % yang merupakan rata-rata pertumbuhan industri selama 5 (lima) tahun (Jurnal Gula).

Baca Juga: Bupati Nina Agustina Apresiasi UNJ Dalam Pelestarian Cagar Budaya di Indramayu

Pencapaian Swasembada Gula didukung penambahan luas areal, peningkatan kualitas dan perbaikan kualitas bahan baku.

Direktur Pemasaran PTPN III (Persero) Dwi Sutoro menyatakan, penugasan PTPN Group dalam pencapaian program Swasembada Gula dilaksanakan melalui penambahan dan pengembangan areal tebu seluas 490 ribu Ha mulai tahun 2023 sampai dengan tahun 2030 dengan produkivitas Tebu 93 ton/ha. Kami berkomitmen untuk memenuhi target tersebut dengan menyusun strategi yang optimis. indikator sukses penanaman tebu yang dilaksanakan oleh PTPN yaitu import gula berkurang setiap tahunnya sehingga tercapai swasembada gula nasional.

Strategi PTPN Group dalam mensukseskan program Swasembada Gula ini diantaranya adalah melalui program pengembangan lahan, intensifikasi lahan, revitalisasi dan pembangunan Pabrik Gula (PG) dan memperkuat support system melalui pemenuhan SDM, pemenuhan finansial dan lainnya.

Baca Juga: PTPN Group Garap Kebun Bibit Induk Tebu di Subang Kejar Target Swasembada Gula Konsumsi dan Industri Nasional

Halaman:

Editor: Charles Yohanes


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah