Bey Machmudin Ajak Warga Mengarusutamakan Pancasila untuk Jawab Tantangan

- 1 Juni 2024, 16:16 WIB
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin.
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin. /Foto: PR SUBANG/Biro Adpim Jabar/

Baca Juga: Penjabat Gubernur - Menteri Perdagangan Cek Harga di Pasar Tagog Padalarang

"Pancasila terbukti mampu mempersatukan kita dalam menghadapi beragam gelombang tantangan dan ujian sejarah, sehingga hingga saat ini Indonesia tetap kokoh sebagai bangsa besar," katanya

Perkembangan teknologi komunikasi yang sangat pesat, Bey berharap Pancasila dapat menjadi filter agar Indonesia tidak mengalami disorientasi di masa depan.

"Pesatnya teknologi informasi saat ini, dalam menerima informasi harus dapat dimanfaatkan secara bijaksana untuk menyiarkan konten dan narasi positif yang mencerminkan nilai Pancasila," katanya.

Bey meyakini dengan semangat Pancasila yang kuat, seluruh tantangan yang akan terjadi dapat diatasi, terlebih di tengah krisis global yang terjadi saat ini.

Baca Juga: Peringati Hari Lahir Pancasila Pj. Bupati Subang Ajak Merawat Anugerah Pancasila

"Kita patut bersyukur bahwa bangsa Indonesia telah terbukti menjadi bangsa yang dewasa dalam berdemokrasi, berbangsa dan bernegara," katanya.

"Kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk sama - sama bergotong royong merawat anugerah Pancasila melalui hari Peringatan Pancasila ini," tutup Bey. ***

Halaman:

Editor: Charles Yohanes


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah